Rektor Unisa Ajak Dosen, Tenaga Tendik dan Alumni Jadi Anggota Koperasi

Palu-Wartakiat| Rektor Universitas Alkhairaat (Unisa), Dr. Umar Alatas, S.Pi.,M.Si mengajak para dosen, tenaga kependidikan (Tendik) dan Alumni Unisa untuk menjadi anggota Koperasi Konsumen Sejahtera Universitas Alkhairaat.

Hal itu disampaikan oleh Rektor saat membuka Rapat Anggota Tahunan (RAT), pertama Koperasi Konsumen Sejahtera Universitas Alkhairaat, di aula Fakultas Agama Islam (FAI), Unisa, Sabtu, (29/1).

Rektor juga mengingatkan kepada para pengurus koperasi, agar mampu membangun kepercayaan dan solidaritas agar koperasi bisa tumbuh dengan sehat.

“Selaku Rektor saya juga sebagai pengawas koperasi ini, biasa duduk bersama dengan ketua pengawas pak haji Kasman Jaya dan pak Yasin untuk menelaah dan mendukung penuh keberadaan koperasi ini sebagai wadah menciptakan kebersamaan, ukhuwah Islamiyah dan menjaga solidaritas sesama, sesuai dengan motto kita membangun akhlakul karimah, saya sering katakan ayo kita kerjasama dan sama-sama bekerja. Bahkan untuk jangka panjang, saya berharap koperasi ini atas restu yayasan akan mengelola usaha properti, membangunkan perumahan bagi para dosen dan tenaga tendik yang saat ini belum memiliki rumah,” kata Rektor disambut tepuk tangan.

Ketua Koperasi Konsumen Sejahtera Unisa, Marjun Pakaya mengatakan, walau masih seumur jagung, kehadiran koperasi ini telah banyak membantu para dosen dan tenaga kependidikan berupa penyediaan kebutuhan sandang, pangan dan papan.

Kemajuan koperasi ini, kata Wakil Rektor bidang Keuangan itu, tidak lepas dari dukungan penuh Rektor Universitas Alkhairaat, Dr. Umar Alatas serta restu Ketua Yayasan Alkhairaat SIS Aljufri, Habib Ali bin Muhammad Aljufri.

“Alhamdulillah saat koperasi ini masih berusia lima bulan sudah bisa memberikan manfaat kepada para anggota koperasi  berupa THR, dan satu tahun kemudian  sudah mendapatkan SHU. Bahkan ada juga  anggota meminta difasilitasi berupa barang seperti Laptop, sepeda dan lainnya, semuanya kami layani kecuali mobil belum  bisa kami layani,”jelasnya.

Sayangnya, dari jumlah dosen dan tenaga tendik sekitar dua ratus orang lebih, belum separuh yang menjadi anggota koperasi. Ia juga memaklumi jika hal itu terjadi karena trauma masa lalu. Namun, mantan Dekan Fakultas Ekonomi Unisa itu meyakinkan, bahwa pengelolaan koperasi yang dipimpinnya saat ini dipastikan dikelola dengan profesional adil dan transparan.

Rapat anggota tahunan, koperasi konsumen sejahtera universitas Alkhairaat mengusung tema, “Optimalisasi Pilar Kelembagaan, Keuangan dan Usaha Menuju Koperasi Modern” dihadiri oleh Drs.Marjan Maguna, MH, Kepala Bidang Kelembagaan dan Pengawasan, Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah Provinsi Sulteng.

Didampingi oleh Ishak, S.TP., M.Si, Kepala Seksi Keanggotaan dan Penerapan Peraturan, Ahmad Fahmi, S.E,M.M, Kepala Seksi Kelembagaan dan Perizinan dan Arifin S.Ahmad, S.E.,M.M, pejabat Fungsional Pengawas Koperasi.

Pada kesempatan itu, Marjan memberikan pemahaman dasar tentang perkoperasian berdasarkan undang-undang nomor  25  tahun 1992 pasal 1 yang menyatakan  bahwa koperasi adalah badan usaha yang beranggotakan orang seorang atau badan hukum koperasi dengan melandaskan kegiatannya berdasarkan prinsip koperasi sekaligus sebagai gerakan ekonomi rakyat berdasarkan atas asas kekeluargaan.

Ia juga meminta masyarakat untuk mengubah mindset tentang koperasi, karena menurutnya masih ada pemahaman sebagian masyarakat yang memahami  koperasi itu sebagai tempat membeli sembako atau tempat peminjaman uang, itu keliru besar, karena  koperasi itu adalah urusan kesejahteraan ekonomi, pemenuhan sandang pangan papan. berbeda dengan korporasi.

Menariknya, rapat anggota tahunan kali ini, pengurus memberikan apresiasi kepada para anggota koperasi yang berbelanja tunai diluar voucher belanja. Tiga anggota yang mendapatkan hadiah voucher belanja dari pengurus adalah Dr. Ahmadan B. Lamuri dengan total belanja tunai selama setahun mencapai 9 juta rupiah, disusul Ningsih Kasmudin dan Asni Karim masing-masing dengan total belanja tunai 4 juta rupiah selama tahun 2021.

” Pemilihan anggota dengan belanja tunai ini murni tanpa rekayasa, karena yang menghitungnya adalah mesin bukan manual, ini salah satu cara kami untuk memotivasi kita semua karena voucher ini dari koperasi kembali ke koperasi, ” kata Wakil Ketua Koperasi yang juga Ketua panitia RAT, Dr. Arfan, S.P.,M.Sc.

Rapat tahunan tahun buku 2021 ini berjalan lancar berkat kepiawan Abdul Kadir Alkaf sebagai pimpinan sidang didampingi Muhamad Gulom, disaksikan langsung oleh  Ketua Pengawas, Dr. Ir. Kasman Jaya,M.Si, Dr. Muhammad Yasin, S.P.,M.M mendapatkan banyak masukan dari para peserta antara lain, penambahan outlet di Karanjalembah, pemenuhan stok barang  yang dikelola koperasi dan lainnya.

Laporan: Ridwan Laki

Redaksi

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *