Faperik UNISA Palu Pimpin Delegasi di Munas Himpunan Alumni Institut Pertanian Bogor
Palu-WartakiatΙ Fakultas Perikanan Universitas Alkhairaat (UNISA) kembali menunjukkan peran aktifnya dalam jejaring alumni nasional melalui keikutsertaan sejumlah dosennya pada Musyawarah Nasional (Munas) VII Himpunan Alumni Institut Pertanian Bogor (HA IPB) yang diselenggarakan di Bogor, Jawa Barat.
Kegiatan ini menjadi forum strategis bagi alumni IPB dari seluruh Indonesia untuk melakukan konsolidasi organisasi dan merumuskan arah kebijakan ke depan. Delegasi Sulawesi Tengah dipimpin Dr. Umar Alatas, S.Pi., M.Si, yang juga Ketua DPD HA IPB Sulawesi Tengah. Dari total 19 utusan Sulawesi Tengah, empat diantaranya dari Fakultas Perikanan UNISA, yang merupakan alumni Institut Pertanian Bogor (IPB).

Empat utusan tersebut masing-masing adalah Rasul, S.Pi., M.Si, Ketua DPC HA IPB Kabupaten Parigi Moutong, Andhy Rahmat Padyawan, S.Pi., M.Si, Ketua DPC HA IPB Kabupaten Morowali Utara, Hasrudin Usman, S.Pi., M.Si selaku Ketua DPC HA IPB Kabupaten Tojo Una-Una. Mereka adalah alumni IPB yang saat ini mengabdikan dirinya sebagai dosen tetap yayasan Fakultas Perikanan UNISA.
Kehadiran para dosen UNISA pada forum Munas tersebut tidak hanya membawa mandat organisasi daerah, tetapi juga merepresentasikan peran akademisi dalam memperkuat jejaring alumni dan mendorong kontribusi keilmuan bagi pembangunan sektor perikanan dan kelautan, khususnya di Sulawesi Tengah. Forum Munas dimanfaatkan sebagai ruang pertukaran gagasan, penguatan sinergi antardaerah, serta konsolidasi peran alumni dalam mendukung kebijakan pembangunan berbasis ilmu pengetahuan.

Munas VII HA IPB membahas sejumlah agenda penting, antara lain laporan pertanggungjawaban kepengurusan, perumusan arah kebijakan organisasi alumni ke depan, serta pemilihan kepengurusan pusat yang baru. Partisipasi aktif alumni IPB yang berasal dari Fakultas Perikanan UNISA diharapkan dapat memperluas jejaring kolaborasi antara perguruan tinggi, alumni, dan pemangku kepentingan, sekaligus memperkuat posisi akademisi daerah dalam percaturan nasional.
Laporan: Hasrudin Usman
Aditor: RL
